Fakultas Teknologi Kedirgantaraan – To Be A World Class Engineer Webinar

Seiring perkembangan zaman, teknologi sudah mulai menjadi solusi efektif untuk mengatasi berbagai masalah. Tak terkecuali, di dunia pemasaran dan penyebaran informasi. Saat ini, webinar adalah salah satu media yang mulai digunakan untuk membagikan informasi.

Fakultas Teknologi Kedirgantaraan UNSURYA mengadakan webinar yang berjudul “To Be A World Class Engineer” yang telah dilaksanakan pada 28 Juli 2022 dengan pembicara dari Diaspora Expert GIZ German yaitu Bapak Prio Adhi Setiawan, M.Sc  dan dari Diaspora Expert USA yaitu Bapak Bramantya A. Djermani, BSIE., MBS., CAAS.

Panitia pelaksana kegiatan webinar yang bertema “To Be A World Class Engineer” ini terdiri dari mahasiswa/I Fakultas Teknologi Kedirgantaraan, yang dibantu oleh pihak Fakultas Teknologi Kedirgantaraan.

Webinar ini diikuti oleh seluruh mahasiswa/I FTK, alumni fresh graduate dan mahasiswa Unsurya dari fakultas lain. Tujuan dari webinar ini adalah memberikan wawasan kepada para mahasiswa maupun fresh graduate tentang bagaimana menjadi seorang teknisi yang berkelas dunia. Banyak sekali materi dan juga motivasi yang diberikan oleh Bapak Prio dan Bapak Bramantya untuk membangkitkan semangat dan keyakinan pada mahasiswa maupun alumni agar bisa menjadi teknisi yang berkelas di dunia, dan juga untuk membentuk karakter Pemimpin pada mahasiswa/I FTK dan juga Alumni.

Pada kegiatan webinar ini hadir Bapak Ir. Freddy Franciscus, M.M selaku Dekan Fakultas Teknologi Kedirgantaraan yang berperan sebagai pembuka kegiatan webinar dan memantau berlangsungnya webinar.

Gambar 1. Sesi Pemberian Materi

Alokasi waktu pelaksanaan webinar ini adalah 3 jam, dari pukul 09.00 hingga 12.00 wib. Tetapi, karena banyak mahasiswa dan alumni yang sangat antusias dengan materi dan sesi tanya jawab, kegiatan webinar ini melebihi jam yang sudah di jadwalkan sebelumnya.

                             

Gambar 2. Sesi Tanya Jawab Peserta dan Narasumber.
Gambar 3. Hasil Kuis Kegiatan Webinar.

Selain diadakannya sesi tanya jawab, pada sesi penutup webinar diadakan juga kuis yang telah dipersiapkan oleh panitia yang bekerjasama dengan narasumber untuk mengetahui apakah peserta webinar memperhatikan dan memahami maksud dari webinar tersebut. Para pemenang dalam Kuis tersebut mendapatkan reward dari Fakultas Teknologi Kedirgantaraan berupa gopay yang kemudian ditransfer langsung oleh pihak Fakultas.

                                            

                           

Gambar 4. Sesi Foto Bersama Kegiatan Webinar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.

I agree to these terms.